Bogor,
Keluh kesah dialami oleh beberapa anggota TNI dalam
proses evakuasi korban Sukhoi Superjet 100 yang jatuh pada Rabu (9/5)
silam. Salah satunya anggota TNI dari satuan Atang Sendjaja, Serda Joko
Siswanto Agus Setiawan.
Joko ketika ditemui detikcom Jumat (18/5/2012), menceritakan bagaimana sulitnya evakuasi korban Sukhoi. Joko mengaku bahwa evakuasi korban pesawat bukan pengalaman pertama kalinya di Gunung Salak.
"Dulu saya juga pernah evakuasi korban pesawat Cessna. Persis banget waktu itu tempat kejadiannya dekat dengan Sukhoi yang sekarang," cerita Joko.
"Cuma yang Cessna dulu itu kan mayatnya tidak terlalu berjauhan, dan kondisi datarannya tidak curam. Kalau Sukhoi ini kan lereng, hampir 90 derajat. Mayatnya pun tersebar di mana-mana. Ini (pengalaman) yang terberat," tambah Joko.
Lereng yang terlalu curam juga membuat para anggota tim tidak bisa terlalu berlama-lama berada di dasar jurang. "Ada batu jatuh dari atas, kecil saja, itu kan bisa bikin kepala berdarah," terangnya.
Joko bersyukur, evakuasi dapat berjalan dengan lancar dan dinyatakan selesai pada hari ini.
"Alhamdulillah bisa selesai hari ini. Saya juga ucapkan turut berduka cita untuk para keluarga korban," tutup pria asli Banyuwangi ini.
source: detik.com
Joko ketika ditemui detikcom Jumat (18/5/2012), menceritakan bagaimana sulitnya evakuasi korban Sukhoi. Joko mengaku bahwa evakuasi korban pesawat bukan pengalaman pertama kalinya di Gunung Salak.
"Dulu saya juga pernah evakuasi korban pesawat Cessna. Persis banget waktu itu tempat kejadiannya dekat dengan Sukhoi yang sekarang," cerita Joko.
"Cuma yang Cessna dulu itu kan mayatnya tidak terlalu berjauhan, dan kondisi datarannya tidak curam. Kalau Sukhoi ini kan lereng, hampir 90 derajat. Mayatnya pun tersebar di mana-mana. Ini (pengalaman) yang terberat," tambah Joko.
Lereng yang terlalu curam juga membuat para anggota tim tidak bisa terlalu berlama-lama berada di dasar jurang. "Ada batu jatuh dari atas, kecil saja, itu kan bisa bikin kepala berdarah," terangnya.
Joko bersyukur, evakuasi dapat berjalan dengan lancar dan dinyatakan selesai pada hari ini.
"Alhamdulillah bisa selesai hari ini. Saya juga ucapkan turut berduka cita untuk para keluarga korban," tutup pria asli Banyuwangi ini.
source: detik.com
No comments:
Post a Comment