Sebuah pesawat jenis Boeing B737-800 NG yang dioperasikan oleh Lion Air air, siang tadi (13/04/2013) sekitar pukul 15.00 WITA tidak dapat mendarat di landasan pacu (runway) 09 Bandara Ngurah Rai, Denpasar. Pesawat berregistrasi PK-LKS dengan nomor penerbangan JT 904 itu berangkat dari Bandara Husein Sastranegara Bandung pukul 12.30 WIB.
Pesawat dengan Pilot in Command Capt Ghozali dan Co-pilot Sirakh Karla berkewarganegaraan Belanda itu tidak mencapai titik pendaratan (undershoot) sehingga mendarat di pantai yang berada di pinggir landasan pacu bandara tersebut. “Pesawat tidak sampai ke runway,” ujar Direktur Umum Lion Air, Edward Sirait dalam keterangan persnya sore ini. Capt Ghozali, menurut Edward sudah mempunyai lebih dari 1.000 jam terbang.
Menurut Edward, pesawat dan kru-nya dalam keadaan laik terbang dan sehat. “Pesawat sudah dinyatakan laik terbang. Pilotnya juga dinyatakan sehat dari kesehatan penerbangan (kespen),” lanjut Edward lagi.
Pesawat yang naas ini sebelumnya pada hari ini telah melakukan penerbangan di rute Palu _ Banjarmasin – Bandung – Denpasar. Dan rencananya dari Denpasar akan menuju ke Bandung lagi.
Saat dari Bandung, pesawat membawa 95 penumpang dewasa, 5 penumpang anak-anak dan satu bayi. Kru pesawat berjumlah 7 orang termasuk pilot dan co-pilot. Semua penumpang dan awak pesawat dinyatakan selamat paska kecelakaan ini. Dari laporan sementara, ada satu orang yang luka serius. Sedangkan 18 orang penumpang dilakukan cek kesehatan di RS Kasih Ibu, Denpasar.
Pesawat berkapasitas 180 penumpang ini sebenarnya masih termasuk baru. Pesawat baru diterima dan dioperasikan oleh Lion Air pada 28 Maret lalu. Dan saat ini Lion mengoperasikan 12 pesawat jenis ini.
Tentang penyebab dan investigasi kecelakaan, Edward menyerahkan sepenuhnya kepada Komisi Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT). Menurutnya pihak Lion lebih berkonsentrasi pada penanganan penumpang.
“Semua penumpang akan mendapatkan asuransi sesuai ketentuan yang berlaku. Kami juga akan membantu penumpang ke tempat yang akan merea tuju,” ujar Edward.
http://angkasa.co.id/index.php/notam/notice-to-airmen/382-pesawat-lion-undershoot-di-ngurah-rai
No comments:
Post a Comment